SATPOL PP KOTA SURABAYA BERSAMA BKPSDM GELAR IN HOUSE TRAINING, BEKALI KEMAMPUAN NILAI INTEGRITAS DAN KEPEMIMPINAN TIM
By : noname Date : Apr 23, 2024 Categorie :

SATPOL PP KOTA SURABAYA BERSAMA BKPSDM GELAR IN HOUSE TRAINING, BEKALI KEMAMPUAN NILAI INTEGRITAS DAN KEPEMIMPINAN TIM

 
Guna meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) anggotanya, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Surabaya bersama  Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar In House Trainning yang dimulai pada Selasa (23/4).
 
Kegiatan yang bertempat di gedung Convention Hall Lantai 4 Gedung Siola tersebut, diikuti oleh ratusan personel Satpol PP Kota Surabaya, yakni 834 personel. Kegiatan tersebut dilaksanakan, sebab Satpol PP berperan penting sebagai penegak Peraturan Daerah (Perda) dalam menyelenggarakan ketentraman, ketertiban umum, serta perlindungan masyarakat.
 
“Kegiatan ini akan dilaksanakan selama delapan hari, dibuka mulai hari ini sampai tanggal 6 Mei mendatang. Saya berharap para personel dapat mengikuti dengan serius karena mereka akan diberikan ilmu baru,” kata M. Fikser, selaku Kepala Satpol PP Kota Surabaya.
 
Pada kegiatan  In House Training tersebut, dibuka langsung oleh sambutan Henry Rahmanto, selaku Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Pegawai dari BKPSDM serta disambung sambutan Kepala Satpol PP Kota Surabaya, M. Fikser.
 
Pada sambutannya, Fikser mengatakan, In House Training tersebut merupakan bentuk perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terhadap para personel Satpol PP Kota Surabaya. “Ini bentuk perhatian Wali Kota, Bapak Eri Cahyadi, kepada Satpol PP, saya berharap perhatian ini kita jawab dengan dedikasi serta loyalitas kita sebagai anggota Satpol PP,” kata Fikser.
 
Tak hanya, Fikser juga mengatakan, melalui kegiatan ini, para personel diberi pemahaman mengenai etos kerja dan etika Satuan Polisi Pamong Praja. Tak hanya itu, peserta juga diberikan materi mengenai tugas dan fungsi Polisi Pamong Praja.
 
“Kami juga berikan materi tentang nilai-nilai integritas dan kepemimpinan dalam tim, yang dimana berkaitan dengan penyelenggaraan ketentraman, ketertiban umum, serta perlindungan masyarakat,” kata Fikser.
 
Diakhir wawancaranya, Fikser juga berharap para personel yang mengikuti kegiatan In House Training ini dapat memahami aturan-aturan dalam menjalankan tugasnya saat berada di lapangan. Tak hanya itu, ia juga berharap para personel dapat mempertahankan dan meningkatkan kinerja masing-masing lebih baik lagi.
 
“Saya berterima kasih kepada para personel yang sudah memberikan loyalitasnya kepada Satpol PP dan Pemerintah Kota,” pungkasnya.

Share This :